109 Juta Pelanggan Donasi Rp 6,7 Miliar Lewat SMS

Padang - Uang sebanyak Rp 6,7 miliar berhasil terkumpul melalui SMS donasi 5000 yang dikirimkan oleh 109 juta pelanggan Telkom Group. Dana tersebut akan fokus disalurkan untuk membantu area yang terkena bencana seperti Padang, Jawa Barat, Wasior, dan Merapi.

Untuk tahap pertama, dana bantuan pelanggan ini mulai disalurkan Telkom untuk membangun SMPN IV Padang, Sumatera Barat, yang rusak diguncang gempa berkekuatan 7,9 skala richter pada 30 September 2009 lalu dengan anggaran Rp 3,4 miliar.

"Kami membangun kembali sekolah ini sekaligus menjadikannya shelter untuk evakuasi jika terjadi Tsunami," kata Direktur Utama Telkom Rinaldi Firmansyah dalam keterangannya di Padang, Minggu (5/12/2010).


Bersamaan dengan peresmian pengecoran fondasi SMPN IV Padang tersebut, Telkom secara simbolis juga menyerahkan bantuan komputer untuk laboratorium SMPN IV Padang.

"Bantuan komputer ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan. Pembangunan kembali SMPN IV Padang sebagai bukti bahwa jika masyarakat atau para pelanggan bersatu akan dapat menghasilkan sesuatu yang luar biasa," kata Rinaldi.

Telkom sejauh ini telah menyalurkan 80% dari total Rp 60 miliar dana kegiatan tanggung jawab sosial (Corporate Social Responsibility/CSR) yang dianggarkan tahun ini ke masyarakat.

"Sektor pendidikan mendominasi penerima dana CSR pada tahun ini dalam kegiatan Internet Goes To School atau  Santri Indigo. Selain itu juga ada pengembangan industri kreatif dengan membuat Indigo Fellowship," jelas sang direktur utama.

Menurutnya, kebijakan program CSR di sektor pendidikan diarahkan untuk mengambil peran dan menjadi bagian dari upaya membangun masyarakat yang cerdas dan kreatif. Untuk mewujudkan komitmen tersebut, perseroan telah mengembangkan berbagai program strategis di bidang pendidikan yang berkelanjutan.

Rinaldi menjelaskan, Telkom membuat kegiatan CSR dalam dua kegiatan. Pertama, menyalurkan langsung bantuan, kedua memberikan pinjamam bagi mitra Usaha Kecil dan Menengah (UKM). "Kedua program ini dananya diambil dari satu hingga 1,5 persen dari laba perusahaan," jelasnya.

Selain memiliki anggaran CSR yang diambil langsung dari perusahaan, Telkom Group juga memfasilitasi bantuan yang disalurkan oleh pelanggannya. Salah satunya adalah bantuan yang dihimpun melalui SMS donasi 5000 yang dilakukan sejak tahun lalu.




Source

0 komentar: