Pernah menerima SMS bernada promosi dari nomor seluler dengan awalan prefiks 0838? Jika anda jengkel dan ingin nomor sang pengirim spam itu diblokir, laporkan saja ke nomor pengaduan pelanggan Axis.

"Sedangkan bagi pelanggan operator lain yang juga ingin mengadukan keluhan yang sama, bisa menghubungi nomor 08388000838," jelas juru bicara Natrindo Telepon Seluler, penyelenggara layanan seluler Axis ini kepada detikINET, Jumat (6/8/2010).
Nomor yang dilaporkan, kemudian akan diverifikasi dan diinvestigasi melalui enam tahapan parameter. Jika terbukti melanggar syarat dan ketentuan yang berlaku, maka nomor itu akan diblokir.
"Axis menghargai dan menghormati privasi pelanggan. Jika terbukti melanggar, kami berhak menghentikan layanan terhadap oknum pelanggan tersebut secara permanen atau melaporkan kepada pihak yang berwenang jika diperlukan," tegas Anita.
Anak perusahaan Maxis dan Saudi Telecom ini, mengaku telah mulai memblokir sejumlah nomor yang terbukti disalahgunakan untuk spamming SMS. Axis yang memiliki enam juta pelanggan seluler, dalam sehari tercatat menyalurkan 65 juta SMS.
Via : detikinet
0 komentar:
Posting Komentar