(4 Agustus 2010) Streaming dan Download Lagu Di Flexigeneration


Divisi Flexi Telkom mengklaim kini, pemilik ponsel Flexi bisa mengunduh lebih dari 1.000 lagu melalui FullTrek.com dan juga www.flexigeneration.com/. Selain itu pelanggan juga dapat menikmati musik secara streaming untuk lagu-lagu yang sudah dibayar secara permanen dan rental melalui flexigeneration dengan menggunakan username nomor Flexi serta password yang sudah diberikan.

"Sekira 1.000 lagu, dipasok dari GenID, penyedia konten terkemuka untuk layanan musik dan lagu," kata EGM Divisi Flexi, Triana Mulyatsa dalam keterangannya, Rabu (4/8/2010).

Dijelaskan Triana, untuk menikmati Flexi Musik, pelanggan dapat berlangganan mingguan, dua mingguan, bulanan, atau permanen. Untuk langganan mingguan dikenakan tarif Rp 1000 per minggu yang dapat mengunduh hingga 30 lagu, dan Rp 2000 per dua minggu. Sedangkan untuk langganan secara permanen dikenakan biaya sebesar Rp 5000 per lagu.

FlexiMusik merupakan aplikasi yang ditanam langsung dalam terminal bundling Flexi yang memungkinkan pelanggan mendapatkan layanan-layanan konten musik berbayar dengan membeli permanen, rental, berlangganan harian, dan mengaktifkan FlexiTone dalam upaya memberikan kemudahan dan kepraktisan. Saat ini ponsel Flexi Musik dipasok dua vendor yakni Hisense dan ZTE.

"Kedua ponsel bundling dengan Flexi ini dijual dipasar pada kisaran harga Rp 699 ribu per unit. Sejak diluncurkan pertengahan Juli 2010, ponsel Hisense dan ZTE sudah terjual sebanyak 30.000 unit, dan diperkirakan mencapai 100.000 unit pada akhir Agustus 2010," kata Triana.

Dikatakannya, keunikan dari ponsel ini adalah setiap lagu yang sudah diunduh dapat dikirim kepada teman melalui jejaring sosial Facebook. Perilaku ini sesuai dengan riset dari pengguna situs jejaring sosial itu yang ingin tampil eksis di komunitasnya.

Selain itu, untuk memanjakan pelanggannya, Telkom Flexi juga menawarkan program kuis berhadiah. "Programnya bekerjasama dengan pihak ketiga. Ada puluhan program, tapi ada enam yang hadiahnya lumayan premium seperti mobil," kata Triana.

Untuk program kuis berhadiah utama mobil periode Oktober 2009-Mei 2010, Flexi telah menyerahkan hadiahnya kepada, pelanggan Flexi asal Batam. "Tak lama lagi akan diberikan hadiah untuk kuis Pesta Bola Mania, periode 11 Juni-31 Juli 2010 dengan hadiah mobil Mazda," katanya.

Menurutnya, animo pelanggan Flexi mengikuti kuis ini lumayan tinggi karena setiap program diikuti sekitar 100-200 ribu pengguna. "Kami tidak hanya menawarkan hadiah tetapi juga rich content seperti wallpaper atau ringtone sebagai apresiasi," tandas Triana








Via : okezone

0 komentar: